Y0eWGYxzpXyCEdgWdcCCd1ut8uzRgXO9EmGhgceU

Potret Peresmian Patung Bung Karno Berkuda, Megawati: Prabowo adalah Sahabat Saya

Potret Peresmian Patung Bung Karno Berkuda, Megawati: Prabowo adalah Sahabat Saya

Seruan.id - Megawati Soekarnoputri yang merupakan Presiden RI ke-5 bersama dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, pada hari ini Minggu 6 Juni 2021 meresmikan Patung Bung Karno Naik Kuda di Gedung Kementerian Pertahanan.

Tak hanya patung Bung Karno Naik Kuda, diketahui juga sebelumnya Patung Bung Karno juga telah diresmikan di depan Gedung Lemhanas Jakarta. Patung Bung Karno yang terdapat di depan gedung itu terlihat sedang membaca buku.

Dalam peresmiannya, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, pada Minggu 6 Juni 2021. Menyampaikan jika Patung tersebut adalah momen ketika Presiden Sukarno sebagai panglima tertinggi yang pertama pada hari Angkatan Perang pertama yaitu 5 Oktober 1946 di Yogyakarta saat menjadi inspektur upacara.

Tak hanya Prabowo, Megawati juga menyebutkan bahwa patung Bung Karno yang menunggangi kuda itu mengingatkan pada generasi muda prajurit TNI untuk tidak melupakan strategi perang gerilya. Terlebih strategi tersebut digunakan untuk mempertahankan kemerdekaan RI.

Hal lain yang disampaikan oleh Megawati adalah peresmian Patung Bung Karno itu menjadikan seluruh api sejarah perjuangan bangsa, bergelora kembali. Terkhusus untuk rakyat Indonesia saat ini, supaya menjadikan api semangat itu sebagai energi perjuangan untuk membawa bangsa semakin berdaulat dan maju, namun tetap kokoh pada karakter dan budaya bangsa.

Megawati mengamanatkan peresmian itu juga mengingatkan cara Bung Karno untuk membangun TNI sehingga menjadi kekuatan pertahanan yang sangat disegani karena kesatupaduan dengan rakyat.

Dalam peresmian patung Bung Karno itu, ada momen saat Megawati menyebut Prabowo sebagai sahabat. Secara khusus, Megawati menyampaikan ucapan terima kasih kepada Prabowo.

"Atas nama pribadi dan keluarga Bung Karno, saya mengucapkan terima kasih dan penghormatan secara khusus kepada Bapak Prabowo Menteri Pertahanan Republik Indonesia dan sekaligus sahabat saya atas peresmian patung Bung Karno ini," tutur Megawati dalam sambutannya.

Presiden kelima Indonesia itu juga menyebutkan bahwa peresmian patung Bung Karno bertepatan dengan peringatan kelahiran sang ayah. Putri Bung Karno itu juga menyampaikan  bahwa hari ini pun menjadi momen yang sangat istimewa baginya dan keluarganya.

Related Posts

Related Posts

Masukkan kode iklan matched content di sini.

Post a Comment