Y0eWGYxzpXyCEdgWdcCCd1ut8uzRgXO9EmGhgceU

Cara Mengklaim Token Listrik Gratis Dari Pemerintah Periode Mei 2020

(Gambar: Wikipedia.org) 

By Seruan.id
PT PLN (Persero) menggratiskan listrik bagi pelanggan golongan 450 VA dan diskon 50 persen bagi pelanggan golongan 900 VA selama tiga bulan berturut-turut, April, Mei, Juni.

Hal ini sebagai stimulus dari pemerintah untuk meringankan beban masyarakat ditengah pandemi Covid-19 ini. 

Program ini sudah berjalan pada bulan April, dan menyusul Mei hingga Juni 2020.

Ada dua cara mudah untuk mengklaim token tersebut, yaitu melalui website resmi PLN dan melalui WhatsApp 0812-2123-123.

1. Langkah-langkah klaim melalui website pln.co.id.
a. Login ke website www.pln.co.id kemudian masuk ke menu pelanggan dan langsung menuju ke pilihan Stimulus Covid-19. 
b. Masukkan Nomor meter. Kemudian token gratis akan ditampilkan dilayar. 
c. Selanjutnya, pelanggan tinggal memasukkan nomor token tersebut ke meteran pelanggan. 

2. Langkah-langkah klaim melalui WA 0812-2123-123
a. Buka aplikasi WA. 
b. Chat nomor 0812-2123-123, ikuti petunjuk yang diberikan, salah satunya masukkan No. Meteran dan token gratis akan diberikan. 
c. Selanjutnya masukkan nomor token tersebut ke meteran pelanggan. 
Related Posts

Related Posts

Masukkan kode iklan matched content di sini.

Post a Comment